Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga Dengan Gaji 4 Juta

by Sabda Awal
Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga Dengan Gaji 4 Juta

Banyak orang yang mencari bagaimana cara mengatur keuangan rumah tangga dengan gaji 4 juta. Apakah kamu termasuk salah satunya?

Berdasarkan Upah Minimum Provinsi (UMP) 2023, hanya satu diantara 33 provinsi dengan UMP di atas Rp 4 juta yaitu DKI Jakarta dengan nilai Rp 4,9 juta. Jadi, bisa dikatakan bahwa penghasilan 4 juta sudah diatas rata-rata kebanyakan orang.

Maksudnya, saya mengajak kamu untuk pertama kali bersyukur nominal gaji yang kamu peroleh saat ini. Dengan bersyukur, maka Allah akan memberikan rezeki yang lebih banyak lagi.

Namun, begitu gaji 4 juta bagi sebagian orang berlebih, cukup dan kurang. Tergantung kondisi rumah tangga dan tingginya biaya hidup tempat mereka tinggal. Maka dari itu, diperlukan rencana yang baik agar uang tersebut dapat mencukupi kebutuhan selama satu bulan. Bahkan, jika memungkinkan untuk investasi dan tabungan.

Berikut ini cara mengatur keuangan rumah tangga dengan gaji 4 juta versi Blog Finansial.

  1. Buat anggaran dengan matang
  2. Lakukan penghematan
  3. Asuransi untuk keluarga
  4. Sisihkan investasi untuk masa depan
  5. Cari penghasilan tambahan

Dengan 5 langkah yang dijalankan dengan sungguh-sungguh ini, kamu pasti mampu mengelola keuangan dengan baik. Saya sendiri selaku penulis juga menerapkan cara yang sama.

Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga Dengan Gaji 4 Juta

1. Buat Anggaran Dengan Matang

Dimanapun kamu mencari tips pengelolaan keuangan, kamu akan diminta untuk membuat anggaran atau alokasi terlebih dahulu. Karena memang budeting atau pembuatan anggaran adalah kuncinya.

Secara umum, alokasi dibagi menjadi tiga yaitu alokasi biaya hidup yang terdiri dari seluruh kebutuhan utama seperti tempat tinggal, makanan, tagihan, pendidikan, transportasi, asuransi, toiletries, kebutuhan anak, dana jaga-jaga dan lain sebagainya.

Selanjutnya yang kedua adalah alokasi rekreasi sebagai penunjang kebahagiaan keluarga. Kegiatan yang bisa dilakukan yaitu jalan-jalan, ke taman, makan di luar, nonton bioskop, tamasya atau kegiatan menyenangkan lainnya.

Terakhir, alokasi investasi yang disisihkan untuk mewujudkan impian di masa depan.

Maka dari itu, kamu harus mampu membagi penghasilan ke dalam tiga alokasi tersebut. Ada yang menggunakan rumus 50-30-20,- artinya jika dihitung dari Rp. 4.000.000 :

  1. Alokasi biaya hidup 50% = Rp 2.000.000
  2. Alokasi rekreasi 30% = Rp 1.200.000
  3. Alokasi investasi 20% = Rp 800.000

Namun tidak semua rumah tangga bisa menerapkan rumus diatas karena biaya hidup yang cukup besar. Oleh karena itu, kamu bisa menggunakan rumus lain seperti 70-20-10, 85-10-5 atau rumus lainnya yang disesuaikan dengan kondisi masing-masing.

Pastikan pembuatan anggaran ini dilakukan dengan matang. Harus bisa membagi ke dalam tiga alokasi yang cukup untuk satu bulan.

Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga

2. Lakukan Penghematan

Dengan penghasilan Rp 4 juta dan berumah tangga pasti kamu dituntut untuk berhemat, bukan? Menyingkirkan hal-hal yang tidak perlu, mengesampingkan keinginan, dan mengutamakan prioritas.

Sekedar informasi, penghematan dilakukan oleh semua orang untuk menekan pengeluaran agar uang yang dialokasikan masih bersisa. Jika masih punya sisa, maka sisa tersebut bisa dialihkan ke rekening khusus tabungan yang dapat digunakan untuk hal lainnya.

Tidak masalah jika yang berhasil dihemat hanya seribu dua ribu rupiah saja. Jika bisa dikumpulkan, maka angka penghematan akan menjadi besar. Bayangkan dalam seminggu bisa dihemat Rp 20 ribu, sebulan Rp 80 ribu. Uang sebesar ini bisa dibelikan emas digital sebagai investasi.

Ada banyak kesempatan, metode dan trik berhemat. Bayar tagihan di toko online yang menyediakan potongan harga, belanja di pasar dibandingkan swalayan, mencari barang kualitas jelek tapi layak, beli barang sewaktu ada diskon, ikut pasar murah, bahkan menanam tumbuhan dapur di halaman rumah juga bisa menghemat.

Hemat bukan berarti pelit. Hemat adalah cara untuk memperoleh sesuatu yang diinginkan dengan harga yang lebih rendah.

3. Asuransi Untuk Keluarga

Cara mengatur keuangan rumah tangga dengan gaji 4 juta berikutnya adalah dengan memiliki asuransi. Mari kita anggap bahwa kondisi tabungan yang dimili kecil, lalu ada anggota keluarga yang jatuh sakit. Mau tidak mau kita harus menggunakan tabungan tersebut untuk biaya rawat.

Itu pun kalau cukup, kalau tidak,- kita harus berhutang atau menjual barang.

Berbeda halnya saat punya asuransi. Biaya perawatan rumah sakit akan ditalangi oleh asuransi. Tabungan pun jadi aman. Makanya, asuransi itu sangat penting dalam pengelolaan keuangan.

Bahkan dengan biaya premi BPJS yang paling kecil yaitu Rp 38.500/bulan kita bisa mendapatkan banyak manfaat. Umumnya, perusahaan sudah menanggung asuransi BPJS para karyawannya.

Asuransi itu ibarat satpam di sebuah komplek perumahan. Kita tidak harus menunggu kemalingan dulu untuk sewa jasa satpam, bukan? Dari pada mengeluarkan kerugian yang lebih besar karena kemalingan, lebih baik alokasikan biaya kecil untuk satpam.

4. Sisihkan Investasi Untuk Masa Depan

Setiap rumah tangga pasti punya impian yang diwujudkan di masa depan dengan finansial. Contohnya, biaya pendidikan anak, berhaji, rumah sendiri, kendaraan impian, dan lain sebagainya. Nah, salah satu cara untuk memperoleh hal-hal tersebut dengan investasi.

Investasi dapat memberikan keuntungan dalam jangka panjang. Investasi adalah alat yang ampuh untuk melawan inflasi. Oleh sebab itu, investasi diwajibkan untuk setiap rumah tangga.

Anggaplah kamu menggunakan rumus 75-15-10, artinya investasi 10% dari gaji Rp 4 juta adalah Rp 400.000. Jika disimpan selama 5 tahun di tabungan biasa, nilainya akan terkumpul Rp 24 juta.

Berbeda jika kamu investasikan dengan keuntungan 5% selama 5 tahun. Uang tersebut akan tumbuh menjadi Rp 27,3 juta. Hasil investasi jauh lebih tinggi dibandingkan tabungan biasa. Kamu dapat menghitung simulasi di kalkulator investasi ini.

Ada banyak jenis investasi yang dapat kamu lakukan, mulai dari deposito, emas, reksa dana, saham dan lain sebagainya. Silahkan pelajari masing-masing instrumen, lalu sisihkan penghasilan setiap awal bulan untuk investasi.

investasi untuk masa depan

5. Cari Penghasilan Tambahan

Kamu pasti berharap taraf hidup keluarga meningkat. Jika penghasilan naik, kamu bisa memperoleh tempat tinggal yang lebih nyaman, pakaian dengan kualitas yang lebih baik, pilihan makanan yang beragam dan bergizi, pendidikan terbaik untuk anak dan sebagainya.

Kamu harus menanamkan dalam diri bahwa kamu tidak akan berhenti dan berpuas diri atas penghasilan Rp 4 juta saja. Kamu harus berusaha menaikkan pendapatan keluarga dengan cara mencari sampingan atau mencari pekerjaan yang menawarkan gaji yang lebih tinggi.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan tambahan penghasilan. Dengan kemajuan teknologi pun, perkembangan mencari duit secara online makin mudah dilakukan. Selain itu, kamu masih bisa mencoba cara konvesional dengan mengandalkan usaha atau tenaga di pekerjaan offline.

***

Demikian artikel cara mengatur keuangan rumah tangga dengan gaji Rp 4 juta. Semoga tulisan ini dapat membantu.

Related Posts

Leave a Comment