Dari dulu saya sudah kenal PT. Pegadaian, eh sepertinya semua orang juga tahu, hehe. Karena memang pusat gadai terkenal di Indonesia. Selain punya cabang yang banyak, perusahaan ini juga berstatus BUMN.
Dengan tagline-nya “Mengatasi Masalah, Tanpa Masalah”. Ingat dong ya pastinya?
Saya sendiri menjadi nasabah Pegadaian tahun 2017. Bukan untuk gadai barang lho, whehe. Tapi, untuk investasi emas. Saat itu, saya baru mengenal konsep tabungan emas.
Menurut saya, produk Pegadaian tabungan emas yang diusung PT Pegadaian ini sangat unik, karena kita dapat beli emas dengan nominal 0,001 gram saja. Ya, kalau dihitung (30 Agutus 2021) sekitar Rp 8.000-an.
Tabungan Emas dengan buku tabungan, bisa diakumulasi, bahkan bisa digadaikan atau dicetak menjadi batangan.
Pada artikel kali ini, saya akan bahas aplikasi Pegadaian Digital milik PT. Pegadaian. Iya, karena Pegadaian sudah berinovasi melalui aplikasi sehingga transaksi menjadi semakin mudah dan ringkas.
Aplikasi Pegadaian Digital
Pegadaian Digital adalah aplikasi untuk transaksi Pegadaian yang dapat diunduh di google play atau apple store.

Ada banyak jenis transaksi yang dapat digunakan melalui Pegadaian Digital. Mulai dari transaksi Tabungan Emas (Buka Rekening , Top Up, Gadai, Jual, Beli, Transfer, dan Cetak), cicil emas, pengajuan ibadah Haji, pengajuan pinjaman, booking gadai, gadai express (antar-jemput gadai) dan sebagainya.
Selain itu, aplikasi Pegadaian Digital juga memudahkan dalam melakukan berbagai pembayaran.
Pegadaian Digital dapat dapat dimanfaatkan untuk stay at home (transaksi di rumah) dan mengambil nomor antre di Pegadaian. Jadi lebih mudah, bukan?
Mengapa Harus Aplikasi Pegadaian Digital?
Aman. Jaminan keamanan sudah pasti karena terdaftar dan diawasi otoritas jasa keuangan. Anda dapat mengeceknya langsung pada situs OJK disini.
Mudah. Transaksi menjadi lebih ringkas, praktis dan bisa dimana saja lewat genggaman
Nyaman. Yang namanya pakai aplikasi sudah pasti nyaman. Terlebih lagi saat pandemi seperti ini, sebisa mungkin kita mengurangi kerumunan. Transaksi dapat diselesaikan lewat aplikasi atau sekadar mengambil nomor antrean.
Layanan Aplikasi Pegadaian Digital
Investasi Emas
Sejak pertama kali sampai sekarang, layanan Pegadaian yang saya gunakan adalah investasi emas. Sejak adanya aplikasi Pegadaian Digital, investasi menjadi semakin mudah. Bahkan anda bisa buka rekening lewat aplikasi saja.
Tinggal klik-klik saja hingga proses transfer, maka emas sudah saya miliki (berbentuk tabungan).
Total jumlah tabungan emas yang saya miliki saat ini 5,42 gram.

Ada 2 jenis investasi emas yang ditawarkan oleh Pegadaiaan yaitu Tabungan Emas dan Cicil Emas. Keduanya berbeda.
Tabungan Emas adalah pembelian emas yang dapat dilakukan kapanpun sesuai dengan harga yang berlaku pada saat transaksi dengan minimal 0,001 gram.
Ini saya contohkan cara menggunakan Tabungan Emas sesuai dengan urutan gambar.
Pertama, pada halaman awal pilih Tabungan Emas, lalu Beli Emas. Selanjutnya isi data tujuan rekening, jumlah emas yang akan dibeli. Jangan lupa centang syarat persetujuan.
Pada contoh ini saya beli sebanyak Rp 100.000.

Kedua, Terakhir lanjutkan proses konfirmasi pembelian dengan melakukan pembayaran. Nah, dapat dilihat pada gambar terakhir emas saya sudah masuk sebanyak 0,1139 gram.

Berbeda dengan Tabungan Emas, Cicil Emas menetapkan harga emas diawal. Anda dapat memilih jenis emas, baik berupa emas batangan atau perhiasan.
Memilih berat emas yang diinginkan, lalu masuk ke dalam skenario cicilan.
Misalkan untuk contoh gambar dibawah ini, saya memilih emas batangan merek ANTAM, sebanyak 10 gram dengan harga Rp 9.356.000 (30 Agustus 2021).
Uang muka wajib 15% dari total pembelian, sehingga saya dikenakan Rp 1.964.760 dengan tenor 12 bulan.
Jadi, biaya perbulan yang harus saya angsur adalah Rp 692.355.
Untuk emasnya sendiri dapat diambil di cabang sesuai yang anda pilih.

Gadai dan Pembiayaan
Sejak awal Pegadaian memang sudah terkenal dengan layanan gadai sebagai layanan utama. Banyak masyarakat yang memanfaatkan fasilitas ini karena syarat dan proses yang memudahkan.
Gadai adalah kredit dengan barang jaminan berupa barang berharga seperti emas, perhiasan, elektronik, kendaraan, dan lain sebagainya.
Biasanya untuk gadai, datang langsung ke kantor UPC. Tapi, lewat aplikasi Pegadaian Digital bisa booking untuk mengantisipasi antrean lho.

Terdapat 5 jenis gadai yang ditawarkan PT Pegadaian, yaitu :
- Gadai Express
- Booking Service
- Gadai Tabungan Emas
- Gadai Titipan Emas Fisik
- Gadai Efek
Di Pegadaian, gadai dilayani di cabang Pegadaian terdekat. Uang pinjaman akan cair hari itu juga sesuai nilai taksiran barang.
Jangka waktu pinjaman maksimal 4 bulan namun bisa dilunasi sewaktu-waktu atau diperpanjang berkali-kali. Satu orang bisa memiliki lebih dari satu barang jaminan yang digadai.
Menariknya, jika tidak sanggup menebus barang jaminan, maka barang akan dilelang. Jika hasil lelang lebih besar dari uang pinjaman, kelebihannya bisa diambil.
Melalui aplikasi Pegadaian Digital, anda dapat gadai Tabungan Emas, bayar cicilan, perpanjang dan tambah gadai.
PT Pegadaian juga menyediakan pembiayaan berupa pembiayaan multiguna dan pembiayaan porsi haji.
Pembiayaan Multiguna untuk keperluan produktif dan konsumtif bagi wirasusahawan, pegawai atau pekerja profesional. Sedangkan, Pembiayaan Porsi Haji untuk mendapatkan nomor porsi haji dengan jaminan perhiasan, logam mulia atau Saldo Tabungan Emas Pegadaian sesuai dengan prinsip syariah.

Top Up dan Pembayaran
Aplikasi Pegadaian Digital tidak hanya sebatas investasi emas, gadai dan pembiayaan saja. Layanan lainnya yang disediakan melalui aplikasi ini adalah top up dan pembayaran.
Sejauh ini tersedia pengisian pulsa dan paket data. Sementara itu, untuk pembayaran tersedia tagihan listrik, BPJS, Air dan Telepon.

Tentu saja, ketersediaan layanan ini membuat nasabah setia Pegadaian menjadi semakin mudah untuk melakukan transaksi. Kapan lagi, sebuah aplikasi bisa memenuhi kebutuhan investasi, gadai, pembiayaan dan bayar tagihan secara bersamaan?
Penutup
Pegadaian digital adalah aplikasi milik PT Pegadaian untuk melakukan transaksi investasi emas, gadai, pembiayaan, top up dan bayar tagihan.
Aplikasi ini sudah sangat membantu untuk nasabah, terutama melakukan transaksi secara online, selain itu dapat gunakan untuk mendapatkan nomor antrean guna menghindari jam-jam sibuk.
Saya sudah menggunakan Pegadaian Digital sejak tahun 2017 untuk investasi melalui Tabungan Emas. Produk unggulan ini memungkinkan kita berinvestasi mulai dari 0,001 gram saja. Semakin mudah beli emas melalui Pegadaian Digital.
Yok sama-an dengan saya. Download Pegadaian Digital sekarang ya…
1 comment
2018 aku ke pegadaian beli nabung emas
trus gk lama download apps nya
sekarang lanjutin terus beli emas di digital pegadaian tanpa antri
tapi klo dipikir2 nabung emas ini, agak sedikit rugi klo kita nantinya mau emasnya dalam fisik karena ada biaya cetak
namun klo buat investasi dan gk perlu emas fisiknya ya udah!